Comments

Bimbingan Belajar Sebagai Alternatif Usaha


  Banyaknya kebutuhan pelajar untuk menambah waktu belajar merupakan peluang emas bagi ibu-ibu yang ingin mengembangkan ilmunya.Bimbingan belajar adalah usaha yang menjajikan untuk seorang calon entrepreneur.Usaha bimbingan belajar yang akan diaparkan adalah bimbingan belajar dalam skala kecil yang cocok untuk ibu rumah tangga.

Persiapan yang harus anda lakukan bila ingin membuka tempat bimbingan belajar antara lain :
  1. Ilmu sebagai modal aqal anda untuk mengajar di tempat bimbingan belajar anda sendiri.Tidak cukup mengandalkan kepintaran saja,tetapi perlu pendekatan secara hati ke hati dengan komunikasi yang intensif pada anak didik anda.Pendekatan tersebut dsangat diperlukan agar anda tidak sekedar mengajar tapi juga mendidik.Dengan demikian mereka juga akan termotivasi untuk belajar.
  2. Ada baiknya apabila anda mempunyai pengalaman mengajar di kampus,sekolah atau tempat bimbingan yang lebih besar untuk menumbuhkan rasa kepercayaan orang tua murid mendaftarkan anaknya di tempat bimbingan anda.
  3. Kepercayaan didi dan pengajaran yang mudah dimengerti juga diperlukan dalam mengajar dengan baik.
  4. Menyediakan kursi,papan tulis,spidol,buku - buku pelajaran serta tas untuk bimbingan belajar yang sederhana.Anda dapat memodifikasi tempat belajar se kreatif mungkin agar anak-anak memperoleh kenyamanan saat belajar.
  5. Memakai ruangan khusus dengan kursi dan meja serta fasilitas penunjang seperti kipas angin dan proyektor.
Dalam pelaksanaannya tekhnik-tekhnik yang perlu untuk dilakukan dalam menjalankan usaha ini adalah :
  1. Menyiapkan kurikulum yang mendukung,bertujuan agar sistem pengajaran dapat berlangsung teratur dan dapat dievaluasi keberhasilannya.
  2. Menyiapkan SDM yang akan membantu dalam pelaksanaannya jika lebih dari sepuluh anak.Namun, jika anda dapat mengatasinya sendiri hal tersebut belum perlu dilakukan.
  3. Mengasah keterampilan psikologi komunikasi,sehingga penyampaian dalam materi bimbel menjadi enak dilihat dan didengar.
  4. Memotivasi diri dengan cara mengikuti training-training motivasi,membaca buku motivasi atau melakukan refreshing agar pikiran menjadi segar kembali.
Untuk cara promosi dan pemasaran, anda dapat melakukan hal-hal sebagai berikut :
  1. Promosi dengan brosur cukup efektif unuk disebarkan kepada anak-anak skolah.Apalagi jika brosurnya disebarkan dengan desain yang menarik dan gambar yang bagus.Hal ersebut tentunya akan menjadi nilai tambah.
  2. Pemasaran dengan cara mulut ke mulut di sekitar lingkungan rumah anda akan menjadi efektif untuk dilakukan bila anda mulai untuk mencoba mendekati orangtua calon siswa bimbel anda.
  3. Pemasaran dengan sistem diskon bila murid bimbel anda ada yang mengajak serta temannya untuk bergabung maka akan ada diskon khusus untuk anak tersebut.
Hambatan atau tantangan yang biasanya terjadi dalam mengajar biasanya adalah :
  1. Dari siswa,yaitu adanya rasa malas dan bosan dalam belajar.
  2. Dari pengajar, yaitu susah bila mendapat anak yang suka gaduh sehingga menimbulkan suasana belajar yang tidak kondusif.

Contoh Perhitungan Usaha

A.Modal awal
1.Peralatan
- Kursi KursusRp.  4.500.000,00
- Papan TulisRp.     300.000,00
  JumlahRp.  4.800.000,00
Peralatan tersebut mengalami penyusutan selama empat tahun dan memiliki nilai residu sebesar Rp. 1000,- . bila memenggunakan metode penyusutan dengan garis lurus.Biaya Penyusutan = (Rp. 4.800.000,00 - Rp.1.000,00) : 4 = Rp. 1.119.750,00 per tahun atau sama dengan Rp. 99.979,00 per bulan.
2.Perlengkapan
- SpidolRp.       40.000,00
-Penghapus white boardRp.       10.000,00
-Buku-buku pelajaranRp.     250.000,00
  JumlahRp.     300.000,00
B. Perhitungan laba/rugi per bulan 
1.Pendapatan 
- Iuran 15anak @Rp.150.000,00
perbulan 8 x pertemuan Rp.  2.250.000,00

2.Biaya-biaya
- ListrikRp.        50.000,00
- Kertas foto kopiRp.        50.000,00
- Biaya penyusutan peralatanRp.        99.979,00
- Biaya perlengkapanRp.      300.000,00
- Biaya lain-lainRp.        50.000,00
  JumlahRp       549.979,00

3.Laba/rugi bersih = Pendapatan - biaya-biaya
 Rp. 2.250.000,00 - Rp. 549.979,00 = Rp. 1.700.021,00

Catatan : Perhitungan diatas adalah contoh perhitungan saja. Silahkan  disesuaikan dengan kondisi dan lokasi dimana tempat usaha anda berada.

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

DIREKTORI

ORMIT & MITRA

AD (728x90)

Copyright © LKP AL-QOLAM MUSI RAWAS - All Rights Reserved